Cara Menerima Job Yang Benar Saat Menjadi Freelance

Di zaman teknologi yang semakin maju ini, sudah banyak pekerjaan yang memanfaatkan teknologi sebagai sarana untuk bekerja. Sebagai contoh seperti perusahaan atau startup yang telah menggunakan teknologi sebagai sarana utama untuk mengembangkan kantornya.

Dan karyawan-karyawannya pun di tuntut untuk mengerti akan teknologi , jika dulu orang membuat dokumen menggunakan kertas dan pena , di zaman sekarang perusahaan-perusahaan lebih memilih menggunakan komputer sebagai sarana atau alat untuk megelola dokumen. Mungkin greader sudah biasa mendengar orang yang di gaji karena kerja di kantoran, atau guru yang dibiayai oleh yayasan, tetapi apa greader pernah dengar orang yang mendapatkan penghasilan tanpa harus terikat pada suatu pekerjaan. Yaitu adalah freelancer atau dalam bahasa Indonesianya adalah pekerja lepas.

Freelancer ini adalah suatu pekerjaan yang tidak terikat pada suatu instansi, yayasan, atau sebagainya, pekerjaan ini adalah pekerjaan yang memungkinkan kita mendapatkan penghasilan dari job-job yang diberikan oleh client. Dan kita tidak perlu terikat oleh peraturan-peraturan seperti di kantor. Tetapi menjadi freelancer tidaklah hal yang mudah, karena kita harus memiliki suatu kemampuan untuk bersaing dengan freelancer lainnya. Tetapi greader tidak perlu takut , karena pada artikel kali ini saya akan membahas tentang cara-cara yang  benar dalam menerima job saat menjadi freelance.

1.  Lihat kemampuan diri sendiri

Cara pertama adalah dengan melihat kemampuan dari kita. Karena ini adalah hal yang sangat berpengaruh saat menjadi freelancer. Bukan hanya freelancer tetapi di berbagai perusahaan juga memperhatikan kemampuan diri kita, sebagai contoh seperti ini, misalnya kemampuan anda adalah sebagai resepsionis atau penerima tamu dan sebagai administrator, dan saat ada orang membutuhkan tenaga kerja sebagai programmer greader malah menerima job tersebut

Tentu itu adalah hal yang tidak mungkin dapat di selesaikan, dan nanti greader akan pusing memikirkan cara menyelesaikan job tersebut. Yang ada malah client greader akan kecewa dan greader tidak mendapatkan apa-apa , dan bisa jadi itu adalah client terakhir greader, kenapa saya katakana seperti itu, karena client pasti akan kecewa dan kepercayaan-nya akan hilang terhadap greader. Itulah mengapa memerhatikan kemampuan greader adalah kunci untuk menjadi freelancer yang handal.

2.  Riset harga pasar

Nah selanjutnya yang harus greader lakukan adalah meriset harga-harga pasar, karena ini untuk menghindari patokan harga yang mahal saat anda menjadi freelancer, karena terkadang banyak para client yang memberikan job kepada seorang freelancer dan job tersebut tidak dipatokkan oleh client tetapi membiarkan freelancer untuk mematokkan harganya. Meriset harga pasar jugalah hal yang penting untuk greader lakukan untuk menjadi freelancer.

3.  Buat banyak portofolio atau karya

Sama seperti saat greader melamar pekerjaan di suatu perusahaan, tentu greader akan dimintai CV atau data diri dan pengalaman atau portofolio, begitu juga dengan freelancer, portofolio dan karya sangat dibutuhkan karena itu adalah salah satu penarik client , dan sebagai bukti bahwa kita mahir.

4.  Cobalah mencari job secara online

Nah jika semua hal diatas sudah greader lakukan , cara terakhir adalah, coba untuk mencari job-job yang sesuai dengan keahlian kalian di berbagai situs online. Ada banyak situs online bagi para freelancer salah satunya yang paling terkenal adalah freelancer.com, website ini ditujukan sebagai jembatan yang mempertemukan antara client dan freelancer. Dan website ini sangat menguntungkan bagi para freelancer.

Karena website ini memungkinkan  freelancer untuk mendaftarkan data diri dan meletakkan karya-karya greader pada profil greader. Dan tentu nya akan banyak urutan pekerjaan-pekerjaan dari berbagai bidang, seperti content writing, web development, designer dan masih banyak lagi, tinggal greader pilih sesuai kemampuan greader masing-masing.

Itu tadi adalah langkah awal untuk greader yang masih awam dan ingin menjadi freelancer untuk menambah pendapatan greader.

 

 

Penulis : Raga

Sukai/Like Fan Page Facebook Garuda Cyber Indonesia

Subscribe Channel Youtube Garuda Cyber Indonesia

Follow Instagram Garuda Cyber Indonesia

Chat Wa

Artikel Terpopuler

Definisi Struktur Kontrol Perulangan Dalam Pemrograman Dan Contohnya

Pada dasarnya perulangan pada pemrograman yang sama dengan perulangan bahasa pemrograman lainnya. Struktur kontrol perulangan yang dipakai memilki suatu fungsi dari program yang akan dijalankan secara berulang. Contohnya anda ingin membuat tampilan nama anda sebanyak 100 kali, tentu akan sangat lama jika anda menuliskan kode program secara dengan manual. Dengan struktur kontrol perulangan bisa menampilkan dengan nama sebanyak 100 kali...