Jual Aplikasi Sistem Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) Kampus

Perguruan Tinggi, secara umum menerapkan 3 jalur seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru, 2 diantaranya dikelola oleh Pemerintah, dan sisanya dikelola oleh perguruan tinggi tersebut. Seleksi penerimaan Mahasiswa Baru yang dikelola oleh perguruan tinggi dekenal dengan Jalur Mandiri. Pada Jalur Mandiri, setiap perguruan tinggi menyiapkan sistem dan mekanisme masing-masing dalam rangka untuk menjaring bibit unggul calon mahasiswa yang akan menjadi bagian dari perguruan tinggi tersebut.

Sistem Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) yaitu sebuah mekanisme yang dilakukan oleh perguruan tinggi untuk melakukan penerimaan mahasiswa baru. Mekanisme ini dimulai dari proses pendaftaran hingga proses diterimanya seseorang tersebut menjadi mahasiswa di perguruan tinggi terkait. Proses Penerimaan Mahasiswa Baru ini bukanlah hal yang sederhana. Banyak hal yang perlu dipersiapkan.

Dalam beberapa kasus, ada perguruan tinggi yang masih melakukan pendaftaran dengan proses pengiriman berkas berbentuk kertas. Ini bukanlah hal yang salah. Akan tetapi jika ditelusuri kembali, saat keadaan ini dilakukan secara berulang-ulang dan dalam jumlah yang banyak serta rentang waktu yang lama, akan sangat menyulitkan bagi Tim Penerimaan Mahasiswa Baru dalam melakukan proses administrasi. Kesulitan yang akan dialami diataranya :

  1. Sulit dalam melakukan penyimpanan berkas
  2. Sulit dalam melakukan pendataan mahasiswa
  3. Sulit dalam melakukan pencarian berkas
  4. Resiko kehilangan data dan berkas
  5. Resiko kerusakan data dan berkas

Kasus lainnya, ada beberapa perguruan tinggi yang masih melakukan pendaftaran dengan menggunakan komputer, tapi bukan komputer pribadi pendaftar melainkan komputer yang disediakan oleh Tim Penerimaan Mahasiswa Baru.

Adakah ini Sebuah Kesalahan ?

Ini juga bukan sebuah kesalahan. Hampir sama dengan kasus di atas, jika ini dilakukan dalam jumlah calon mahasiswa yang banyak, kemungkinan besar akan terjadi antrian oleh calon mahasiswa dikarenakan komputer yang disediakan oleh Tim Penerimaan Mahasiswa Baru. Kekurangan lainnya adalah, bagaimana jika yang ingin melakukan pendaftaran tersebut adalah seseorang yang jarak antara rumahnya dengan kampus tersebut berjarak puluhan kilometer, atau bahkan ratusan kilometer, atau bahkan dari seberang pulau ?

Bagaimanakah Sistem Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) yang Efektif ?

Sistem Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) yang efektif adalah sistem yang memanfaatkan Teknologi Informasi sebagai media untuk melakukan pendaftaran. Sistem ini berbasis Web sehingga dapat diakses secara online oleh siapa saja, kapan saja dan dimana saja dengan menggunakan jaringan internet.

Penggunaan Sistem Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) berbasis Web ini akan mempermudah Tim Penerimaan Mahasiswa Baru dalam mengolah data, menyimpan data, dan mengintegrasikan data ke sistem yang lain. Tim Penerimaan Mahasiswa Baru juga akan mudah dalam membagikan berbagai informasi terkait dengan penerimaan mahasiswa baru.

Sedangkan dari sisi calon pendaftar mahasiswa baru, akan memudahkan calon mahasiswa baru tersebut dalam mengakses informasi pendaftaran tanpa terikat ruang dan waktu sehingga informasi tersebut dapat diakses kapan saja dan dimana saja. Selain itu, mahasiswa juga akan mudah dalam melakukan pendaftaran secara online tanpa harus mendatangi kampus tersebut. Ini tentunya akan mengefisienkan waktu, jarak dan kondisi.

Salah satu perusahaan yang melakukan pengembangan Aplikasi Sistem Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) adalah Garuda Cyber Indonesia. Garuda Cyber Indonesia merupakan sebuah startup yang mengembangkan berbagai produk berbasis Teknologi Informasi.

Keunggulan Sistem SPMB yang dibangun oleh Garuda Cyber Indonesia ?

  1. Perancangan Sistem yang Matang

Melihat kesulitan sistem SPMB yang ada di Perguruan Tinggi, maka Garuda Cyber Indonesia sangat tidak bermain-main dengan ini. Untuk membuat sistem terbaik, Garuda Cyber Indonesia juga akan merancang sistem dengan sangat matang dan berhati-hati agar sistem yang akan diterapkan diperguruan tinggi tersebut nantinya dapat digunakan dengan baik.

  1. Custom Sistem Sesuai Permintaan Perguruan Tinggi

Setiap perguruan tinggi sangatlah berbeda dalam menerapkan cara penerimaan mahasiswa baru. Untuk itulah, Garuda Cyber Indonesia juga siap melayani pembuatan sistem sesuai dengan kebutuhan oleh perguruan tinggi tersebut.

  1. Professional Tim

Untuk kesiapan tim, Garuda Cyber Indonesia telah memiliki programmer-programmer handal dan berpengalaman yang siap untuk membuat sistem yang baik. Programmer-programmer ini akan berkolaborasi satu sama lain agar sistem yang dibuat dapat diselesaikan dengan waktu yang ditentukan (deadline)

  1. Siap Digunakan

Perguruan Tinggi tidak perlu khawatir dengan aplikasi sistem yang dibuat oleh Garuda Cyber Indonesia. Aplikasi sistem yang dibuat, siap untuk digunakan oleh perguruan tinggi.

  1. Kesiapsiagaan Tim Maintenance (Pemeliharaan)

Kelebihan lain yang diberikan oleh Garuda Cyber Indonesia adalah kesiapan tim Maintenance untuk aplikasi sistem yang dibuat. Tim Maintenance merupakan tim yang bertugas untuk pemeliharaan, semisal aplikasi yang dibuat terjadi error atau kerusakan, maka Tim Maintenance Garuda Cyber Indonesia siap melakukan perbaikan. Meski kemungkinan jarak antara Tim Maintenance dan perguruan tinggi sangat jauh, bahkan antar pulau, Tim Maintenance akan memperbaiki aplikasi sistem tersebut dengan menggunakan Aplikasi Team Viewer, aplikasi untuk mengontrol Komputer jarak jauh.

Garuda Cyber Indonesia saat ini beroperasi di Kota Pekanbaru dan Padang. Untuk kedepannya, InsyaAllah Garuda Cyber Indonesia akan beroperasi di Kota Jambi, Palembang, Jakarta, Batam, Medan, Surabaya dan Bandung.

Sudah siapkah perguruan tinggi anda menerapkan Sistem Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) dari Garuda Cyber Indonesia ?

 

HUBUNGI KAMI SEKARANG !

#GarudaCyber01Maret 

 

d

Sukai/Like Fan Page Facebook Garuda Cyber Indonesia

Subscribe Channel Youtube Garuda Cyber Indonesia

Follow Instagram Garuda Cyber Indonesia

Chat Wa

Artikel Terpopuler

Definisi Struktur Kontrol Perulangan Dalam Pemrograman Dan Contohnya

Pada dasarnya perulangan pada pemrograman yang sama dengan perulangan bahasa pemrograman lainnya. Struktur kontrol perulangan yang dipakai memilki suatu fungsi dari program yang akan dijalankan secara berulang. Contohnya anda ingin membuat tampilan nama anda sebanyak 100 kali, tentu akan sangat lama jika anda menuliskan kode program secara dengan manual. Dengan struktur kontrol perulangan bisa menampilkan dengan nama sebanyak 100 kali...