21 Aplikasi Foto Editing Terbaik Untuk Android

Zaman sekarang rata rata semua smartphone sudah menawarkan kualitas foto dengan resolusi kamera yang tinggi sehingga menghasilkan foto yang mengagumkan. Banyak produsen yang berlomba lomba menghasilkan produk kamera berkualitas tinggi tak terkecuali pengembang applikasi Android yang sudah menciptakan berbagai aplikasi terbaik untuk mengedit foto jadi lebih menarik. Mencerahkan foto, memberi efek khusus dan memperbaiki tune warna adalah fitur yang pada umumnya ada di aplikasi editing foto. Sekarang banyak hadir aplikasi editing foto yang beredar di google play yang siap kamu pilih, untuk itu saya merangkum beberapa diantaranya yang paling terbaik.

Nah ini dia 21 aplikasi foto editing terbaik untuk android :

1. PhotoDirector Photo Editor App


Aplikasi ini akan menghasilka foto layaknya hasil jepretan oleh photografer profesional dengan kamera DSLR loh. Soalnya aplikasi ciptaan developer bernama CyberLink ini memiliki banyak fitur canggih seperti menggabungkan foto jadi satu, efek HDR dan yg lainnya, penyesuaian brightness, darkness, exposure, dan contrast bahkan aplikasi ini juga menyediakan tool untuk menghilangkan object yang mengganggu. Bukan hanya itu canggihnya lagi kamu juga bisa menyimpan hasil editan foto kamu dengan kualitas HD.

2. Pixlr



Mungkin hampir semua orang sudah mengenal aplikasi editing vidio yang bernama pixlr ini karena aplikasi ini adalah aplikasi editing foto yang paling populer didunia kini tersedia gratis untuk android dan iOS. Aplikasi pixlr menawarkan banyak fitur yang memungkinkan kita dapat melakukan banyak hal dalal mengedit foto utama seperti menyediakan lebih dari 600 efek, overlay dan border serta efektif dan mudah digunakan bagi siapa saja.

3. Adobe Photoshop Fix



Biasanya kamu hanya menemukan aplikasi editing foto yang bernama adobe photoshop hanya di PC tapi kini kamu bisa meng-instalnya di android kamu secara gratis lho. Tidak hanya itu kemampuan yang dimiliki aplikasi ini tida kalah hebat dengan aplikasi yang ada di PC sehingga bagi kamu yang suka foto kamu bisa mengandalkan aplikasi garapan adobe ini sebagai retouching foto andalan kamu. Fitur yang ada di aplikasi ini juga memungkinkan kamu mempermak foto kamu sesuai yang diinginkan mulai dari memperlebar senyum, menghilangkan kerutan, menghaluskan kulit, mengganti warna rambut sampai memberi lensa mata dan masih banyak lagi.

4. Adobe Photshop Express



Tidak kalah dengan aplikasi aplikasi editing foto garapan adobe lainnya aplikasi yang bernama adobe photoshop express ini juga menyediakan layanan edit foto terbaik. Fitur yang tersedia seperti blemish-removal dan kamu juga bisa mengontrol warna dengan menyesuaikan highlights, shading, shadows, contrast dan sebagainya.

5. Meitu – Beauty Cam, Photo, Tech Magic, ArtBot



Meitu adalah aplikasi editing foto yang termasuk kedalam ketegori paling komplit karena semua fitur editing foto ada disini mulai dari mempercantik dan memberi efek untuk foto selfie, tersedia berbagai macam filter dan stiker yang bisa diaplikasikan dan kamu dapat membuat foto bagai lukisan artistik.

6. Google Snapseed


Bukan hanya editing foto Snapseed juga menyediaka fitur untuk selfie dan foto potret yang bagus sehinga kita tidak perlu lagi menginstal aplikasi foto. Bukan hanya itu aplikasi Google Snapseed juga menyediakan video tutorial yang memudahkan dan membantu kamu dalam menguasai aplikasi, filter dan alat tertentu. Selain itu fitur yang ditawarkan dalam mengedit foto jugan sangat lengkap sehingga semua kebutuhan anda bisa terpenuhi hanya dalam satu aplikasi.

7. Adobe Photoshop Lightroom

Tidak jauh beda dengan aplikasi editing foto diatas aplikasi adobe photoshop ligthroom juga merupakan aplikasi editing foto terbaik sekaligus aplikasi ini menawarkan kamera untuk foto dengan pengaturan yang canggih. Uniknya lagi aplikasi ini biasanya hanya ada di PC dan sudah digunakan hampir seluruh pengguna editing foto sehingga mempermudah kamu dalam beradaptasi untuk menggunakannya di Android.

8. Photo Wonder : Pro Beauty Photo Editor&Collage Maker



Aplikasi ini sangat ditujukan untuk para wanita yang ingin penampilannya lebih sempurna lagi dalam foto sehingga bisa dipamerkan di media sosial. Aplikasi ini akan mengubah kamu jadi makin cantik dengan polesan bulu mata yang lentik hingga warna kulit yang sempurna tidak hanya itu kamu juga bisa menambah kolase foto dengan banyak pilihan template kolase yang bisa kamu gunakan.

9. Prisma


Aplikasi ini menyediakan banyak filter yang bertemakan artistik hanya saja fitur tambahan tersedia hanya untuk pembelian dalam aplikasi tapi kamu juga bisa menikmati filter artistik keren yang tersedia secara gratis. Aplikasi ini memungkinkan anda untuk sharing foto ke prisma feed yang bekerja seperti instagram sehingga aplikasi ini sangat menyenangkan untuk bereksperimen dengan hasil yang bagus.

10. AirBrush : Easy Photo Editor



Pasti semua orang tau dengan camera360 yang sangat populer beberapa tahun lalu dan sekarang sudah ada aplikasi yang menyediakan layanan lebih lengkap yaitu AirBrush dengan reting 4.8 sangat cocok untuk kamu yang hobi ber-selfie. Aplikasi ini akan membuat kamu tampak cantik dengan filter make-up hingga filter untuk memutihkan gigi.

11. S Photo Editor



S Photo Editor adalah apliasi yang patut dicoba oleh kaum cowok nih, soalnya apliaksi ini menawarkan fitur untuk membuat otot six pack diperut serta tambah jambang juga bisa. Selain itu diaplikasi ini kamu juga bisa menambahkan album foto rahasia kamu loh.

12. PicsArt Photo Studio & Collage


PicsArt adalah apliaksi edit foto gratis yang menyediakan banyak fitur seperti menambahkan efek, aplikasi kamera, alat gambar hingga platform sosial yang memudahkan kamu meng-upload foto dengan desain yang bagus dan elegan. Fitur yang ditawarkan dalan apliaksi ini lebih dari 1.000 macam loh.

13. Photo Editor By Dev.macggyver


Aplikasi edit foto ini jauh berbeda dengan apliasi edit lainnya karena apliaksi ini punya kasamaan dengan apliaksi edit foto yang ada di PC seperti GIMP atau photoshop. Aplikasi ini adalah aplikasi yang langka karena kemampuannya untuk mengediat data EXIF dan ada alat untuk menyesuaikan kurva.

14. VSCO Cam


Awalnya aplikasi ini adalah aplikasi kamera terbaik, akan tetapi aplikasi ini banyak menyediakan filter dengan alat editing yang menarik. Hebatnya filter yang ada diaplikasi ini mampu menirukan kualitas difilm analog klasik dan modern yang efektif.

15. Bonfire Photo Editor Pro



Aplikasi ini adalah aplikasi terbaru yang dirilis tahun ini, aplikasi ini merupakan alat edit foto canggih yang memungkinkan kamu bisa melakukan apa saja dengan foto kamu. Aplikasi ini juga memiliki filter lukisan yang sangat realistis yang dikemas sangat dingin dan bagus.

16. Rage Comics Photo Editor



Aplikasi ini termasuk aplikasi edit foto yang paling keren dan paling berguna bagi pelawak meme, pasalnya apliaksi ini dapat membuat foto meme lucu, konyol dan bisa didownload secara gratis loh.


17. Photo Mate R3



Aplikasi ini juga termasuk aplikasi terbaru akan tetapi kualitas tidak perlu diragukan karena dengan aplikasi ini kamu dapat memiliki akses ke suite alat editing foto yang cukup kuat. Aplikasi ini dapat anda download gratis atau membeli versi pro sebagai pembelian di-app store

18. PicSay Pro



Apliaksi ini akan mengubah foto kamu menjadi foto yang luar biasa karena aplikasi ini mampu memanipulasi sebuah foto serta menggabungkan dua foto atau lebih. Selain itu apliakasi editing foto ini punya filter filter yang pasti akan menarik perhatian kamu.

19. Instant Photo – PinstaPhoto



Sebenarnya aplikasi ini tidak jauh berbeda dengan aplikasi lainnya hanya saja aplikasi ini akan mempermuadah kamu dalam mengedit foto karena proses pengerjaannya akan lebih cepat karena filternya sudah dikemas sedemikian rupa.

20. Awesome Miniatur Pro


Aplikasi edit foto ini akan menawarkan efek blur menarik dan fitur editing yang sangat kuat dengan desain yang menerik. Aplikasi ini mampu men-transform saat kamu menjadi sebuah film sampai mengubah sebuah kota menjadi miniatur dunia misterius.

21. Canva

Pengguna Canva bisa mengedit foto dan gambar dengan berbagai fitur, ‘drag and drop’ tools yang sangat user-friendly. Ada berbagai tools lengkap untuk menambahkan teks, frame, kolase dan berbagai efek seperti kecerahan, kontras, rotasi, dan masih banyak lagi. Ada juga ratusan template desain poster, banner, kartu nama, brosur dan masih banyak lagi yang editable dan downloadable, free copyright untuk dicetak atau dibagikan ke sosial media, gratis! 


Nah, itulah cakupan tentang 21 aplikasi foto editing terbaik dan terbaru yang sudah saya rangkum untuk kamu yang suka dunia photografi. Bagaimana keren bukan?

Penulis : Vebbiyolla Valentine
#Garudacyber15Februari

Sukai/Like Fan Page Facebook Garuda Cyber Indonesia

Subscribe Channel Youtube Garuda Cyber Indonesia

Follow Instagram Garuda Cyber Indonesia

Chat Wa

Artikel Terpopuler

Definisi Struktur Kontrol Perulangan Dalam Pemrograman Dan Contohnya

Pada dasarnya perulangan pada pemrograman yang sama dengan perulangan bahasa pemrograman lainnya. Struktur kontrol perulangan yang dipakai memilki suatu fungsi dari program yang akan dijalankan secara berulang. Contohnya anda ingin membuat tampilan nama anda sebanyak 100 kali, tentu akan sangat lama jika anda menuliskan kode program secara dengan manual. Dengan struktur kontrol perulangan bisa menampilkan dengan nama sebanyak 100 kali...