Cara Mudah Menyusun Laporan Keuangan di Akhir Bulan / Tahun

Bagian keuangan baik itu sebuah instansi swasta maupun negeri termasuk perguruan tinggi tentu tidak asing lagi mendengar kata tutup buku. Dimana tutup buku ini adalah kegiatan di akhir bulan atau akhir tahun dan lalu di awal bulan atau awal tahun masuk ke buku baru.

Maksud dari tutup buku ini adalah menutup transaksi yang berlangsung dan masuk ke transaksi baru dan hasilnya berupa laporan transaksi selama periode tersebut. Sehingga laporan yang ada bisa dimanfaatkan dalam pengambilan keputusan untuk periode berikutnya atau sebagai gambaran dalam pengambilan langkah.

Pembuatan laporan keuangan atau tutup buku ini biasanya dilakukan setiap akhir bulan dan akhir tahun. Bisa dikatakan, ini adalah hal yang sangat rumit karena banyak sekali yang harus dihitung dan dibutuhkan ketelitian di dalamnya. Apabila dalam proses pelaporan ini ada kesalahan tentu saja bisa berdampak buruk pada keuangan berikutnya, selain itu tentu saja membutuhkan banyak waktu.

Sebagai solusi dalam memudahkan anda ketika membuat laporan keuangan tentu saja ada beberapa cara yang bisa dilakukan agar prosesnya bisa cepat dan akurat. Berikut beberapa tips yang bisa dicoba:

  1. Disiplin sesuai Deadline

Hal paling membuat seseorang keteteran ketika melakukan sebuah tugas baik itu pembuatan laporan keuangan salah satunya adalah tidak disiplin alias lalai. Kebiasaan suka menunda-nunda ternyata membawa efek buruk, dan akan menyulitkan anda sendiri nantinya ketika deadline. Biasakanlah diri untuk disiplin dan teratur dalam mengerjakan sebuah pekerjaan seperti membuat laporan ini kamu bisa membuat daftar ceklis untuk persiapan apa saja yang akan di laporkan setiap bulan atau tahunya. Selain itu kamu lengkapi setiap faktur setiap transaksi dan selalu rekap transaksi baik itu pembayaran atau penerimaan. Uraikan semua data yang dikumpulkan secara sederhana untuk memudahkan kamu dalam menganalisa dan melakukan langkah selanjutnya.

Baca Juga : Jual Aplikasi Keuangan Perusahaan di Medan

  1. Rekap Semua Catatan Keuangan

Sebelum melakukan proses penutupan buku tentu saja kamu membutuhkan banyak sekali informasi terkait transaksi yang sudah terjadi. Karena itu rekaplah semua catatan keuangan yang ada, baik itu transaksi setiap hari lengkap dan bukti atau fakturnya. Tentu saja transaksi tersebut bisa saja berupa transaksi keluar untuk keperluan atau transaksi masuk. Dalam transaksi ini kamu juga harus mencatat aset yang ada karena itu juga bagian dari pelaporan.

  1. Buat Laporan Sederhana

Sebagai langkah awal untuk memudahkan kamu dalam menguraikan data yang sudah dikumpulkan sebelumnya, kamu bisa membuat laporan sederhana. Laporan tersebut bisa dibuat sesuai dengan gaya dan bahasa sederhana agar kamu mudah memahaminya dan mampu menghasilkan laporan akurat nantinya.

  1. Menggunakan Bantuan Profesional

Karena keuangan ini berkaitan akuntansi tentu saja terkadang ada kesulitan di dalamnya seperti neraca keuangan, arus khas masuk dan keluar. Sehingga menggunakan jasa profesional bisa menjadi solusi, namun kalau menggunakan jasa profesional ini tentu saja membutuhkan biaya mahal.

Baca Juga : Jual Aplikasi HRD Perusahaan di Medan

  1. Menggunakan Aplikasi Keuangan

Saat ini kita berada pada era serba digital, dimana banyak sekali teknologi yang hadir menawarkan banyak kemudahan untuk membantu pekerjaan kita. Berkat hadirnya teknologi tersebut banyak bidang pekerjaan dimudahkan dan lebih cepat bisa selesai dibandingkan cara manual, bahkan para ibu rumah tanggapun merasakan kemudahan tersebut.

Di dalam keuangan tentu saja menggunakan aplikasi keuangan berstandar akuntansi bisa memudahkan dalam aktivitas serta pencatatan setiap transaksi sehingga proses yang ada bisa lebih cepat dan efesien. Karena pada aplikasi akuntansi tentu saja memiliki fitur terlengkap yang sesuai standar akuntansi dan memudahkan ketika ada transaksi apapun bisa dicatat secara realtime. Berbeda jika menggunakan cara manual tentu saja kita harus membuat duplikat atau rekap ulang, dan tidak jarang dalam proses pencatatan tersebut ada kesalahan dalam pencatatan atau tidak balance hasilnya.

Jika sebuah organisasi baik itu kampus menggunakan aplikasi keuangan berstandar akuntansi tentu saja akan sangat mempengaruhi banyak hal dalam pembuatan laporan dimana bisa menghasilkan laporan lebih akurat serta cepat dibandingkan cara konvensional. Karena teknologi yang ada saat ini haruslah mampu memberikan informasi secara realtime dan otomatis begitu juga dalam akuntansi, pencatatan dan pembukuan keuangan.

Salah satu jasa atau tempat penyedia aplikasi keuangan berstandar akuntansi adalah Garuda Cyber Indonesia, dimana Garuda Cyber memiliki aplikasi Finance yang sudah banyak digunakan oleh kampus dan perusahaan. Garuda Cyber adalah perusahaan IT sekaligus konsultan IT yang sudah berpengalaman dan memiliki tim profesional sehingga tidak perlu diragukan lagi keberadaannya.

Bagi anda yang berminat untuk menggunakan Produk dari Garuda Cyber bisa mengunjungi langsung ke Garuda Cyber Indonesia Jl. Soebrantas Panam no. 188, Sidomulyo Baru, Tampan, Kota Pekanbaru, Riau 28293

Buka setiap senin - jumat pukul 08.00 – 17.00 WIB

Untuk pemesanan hubungi :

Email : garudacyberindo@gmail.com

WhatsApp Only : 0811-7674-727 

Ceo : 085263574074 (Bantuan, S.T) atau 085210832769 (Edi Purwanto,S.Kom)

Telepon : (0761)6704399 atau kunjungi website-nya diwww.garudacyber.co.id

Semoga bermanfaat, terimakasih!!

 

#GarudaCyber23Januari

Sukai/Like Fan Page Facebook Garuda Cyber Indonesia

Subscribe Channel Youtube Garuda Cyber Indonesia

Follow Instagram Garuda Cyber Indonesia

Chat Wa

Artikel Terpopuler

Definisi Struktur Kontrol Perulangan Dalam Pemrograman Dan Contohnya

Pada dasarnya perulangan pada pemrograman yang sama dengan perulangan bahasa pemrograman lainnya. Struktur kontrol perulangan yang dipakai memilki suatu fungsi dari program yang akan dijalankan secara berulang. Contohnya anda ingin membuat tampilan nama anda sebanyak 100 kali, tentu akan sangat lama jika anda menuliskan kode program secara dengan manual. Dengan struktur kontrol perulangan bisa menampilkan dengan nama sebanyak 100 kali...