4 Aplikasi Media Sosial yang Sepi Peminat Tapi Mampu Bertahan

Ditengah-tengah perkembangan media sosial saat ini ada beberapa aplikasi sosial media yang sudah mulai di tinggalkan oleh para netizen, atau bisa disebut sudah melewati masa jayanya. Memang tidak bisa dipungkiri bahwa media sosial mampu mencuri perhatian netizen, tetapi terkadang cepat dilupakan.

Tidak jarang perusahaaan media sosial yang sudah ditinggalkan netizen malah memilih gulung tikar, tapi ada pula yang masih tetap bertahan walaupun sudah jarang dipakai oleh netizen. Contohnya saja Path yang sangat diminati pada masa jayanya akan tetapi sekarang sudah ditinggalkan karna para netizen karna banyak yang beralih ke media sosial terbaru seperti WhatsApp, BBM, Facebook dan masih banyak yang lainnya.

Disamping banyak media sosial yang memilih tutup, ada juga media sosial yang mungkin kurang diminati tetapi masih bisa bertahan sampai sekarang, diantaranya :

4 Aplikasi Media Sosial yang Sepi Peminat Tapi Mampu Bertahan 

1. Gab

Mungkin kita jarang mendengar kata-kata Gab atau mungkin tidak pernah karna memang aplikasi media sosial ini tidak begitu populer seperti apliksi lainnya. Gab adalah aplikasi IOS dan Android yang serupa dengan Twitter, hanya saja Gab memperbolehkan untuk mmenyampaikan dan mengirim kata-kata untuk mengkritik dan menghina orang lain tanpa khawatir akun mereka ‘suppended’ atau ditangguhkan.

Saat ini pengguna Gab di global hanya sekitar 225.000-an, dan Gab itu sendiri tidak pernah populer di indonesia. Meski sedikit pengguna Gab bisa dibilang loyal, karena itulah Gab bisa bertahan sampai saat ini.

2. YO

Saat ini tidak ada yang tau berapa jumlah pengguna media sosial ‘yo’, hanya saja sejak dirilis ada sekitar 3 juta orang yang mengunduh aplikasi ‘yo’ dan 100 juta ‘yo’ yang dikirim antar pengguna. Awalnya Yo termasuk apliksi yang aneh karna hanya bisa mengirim kata ‘yo’ kepada pengguna lainnya, dan akhirnya pengembang Yo dengan nama Or Arbel ini memperbarui fitur-fiturnya di tambah mulai dari pembagian lokasi, tautan, hingga berbagi foto.

3. MySpace

Aplikasi MySpace adalah situs media sosial yang dirilis pada tahun 2003 dan sangat populer pada masanya. Aplikasi ini didirikan oleh perusahaan ‘News Corporation’ yang kantor pusatnya terletak di California. MySpace  juga sangat populer di Amerika Serikat pada tahun 2006, namun setelah populernya aplikasi Facebook pada tahun 2008 MySpace itu pun sudah banyak ditinggalkan oleh pengguna nya.

MySpace mempunyai banyak keunggulan salah satunya terletak pada kemampuannya untuk memodifikasi profil sesuai karakter dengan latar musik sesuai pilihan pengguna seperti ditambahkan nya fitur moods yang menggambarkan suasana hati pengguna. Pengguna juga bisa mengubah tampilan umum halamanya dengan memasukkan script CSS (dalam elemen) dan untuk halamanya bisa menggunakan editor MySpace.  Penggunanya juga bisa menyisipkan ragam GIF yang menggemaskan.

4. Path

Pengguna path ini mulai turun karna tersebarnya berita terkait privasi pengguna bahwa Path diam-diam bisa mengakses dan menyimpan kontak telepon pengguna tanpa permisi. Tapi setelah meminta maaf, Path mengulangi kesalahan nya lagi dengan menyimpan data privasi dari pengguna di bawah umur. Karena itu Path didenda sebesar $800.000 AS oleh FTC.

Perjalana Path dimulai dari akhir tahun 2011, saat itu Path menjadi salah satu media sosial yang sangat populer di era global. Indonesia ternasuk negara dengan pengguna Path terbanya, dimulai dari keterbatasan Path dalam menampung teman sebanyak 50 orang, lalu menjadi 150 orang hingga diperluas menjadi tak terbatas. Hingga saat ini Path hanya memiliki pengguna aktif yang tersisa sebanyak lima juta pengguna, akan tetapi Path itu masih di operasionalkan.

Path juga memiliki fitur yang menarik dan bikin ketagihan seperti fitur berbagi yang lengkap, waktu tidur (fitur Sleep) yang bisa memberitahukan kapan tidur dan kapan bangun, serta saat bangun pun akan diberitahukan telah berapa jam kamu tidur.

 

 

Penulis : Vebbiyolla Valentine

Sukai/Like Fan Page Facebook Garuda Cyber Indonesia

Subscribe Channel Youtube Garuda Cyber Indonesia

Follow Instagram Garuda Cyber Indonesia

Chat Wa

Artikel Terpopuler

Definisi Struktur Kontrol Perulangan Dalam Pemrograman Dan Contohnya

Pada dasarnya perulangan pada pemrograman yang sama dengan perulangan bahasa pemrograman lainnya. Struktur kontrol perulangan yang dipakai memilki suatu fungsi dari program yang akan dijalankan secara berulang. Contohnya anda ingin membuat tampilan nama anda sebanyak 100 kali, tentu akan sangat lama jika anda menuliskan kode program secara dengan manual. Dengan struktur kontrol perulangan bisa menampilkan dengan nama sebanyak 100 kali...