Peran Komputer dalam Bidang Kesehatan

Teknologi telah merubah kita bagaimana cara hidup dan bekerja. Dengan perkembangan teknologi dunia saat ini telah merambah ke berbagai sektor. Kita juga dituntut agar bisa memanfaatkan teknologi tersebut. Salah satu cara memanfaatkan teknologi adalah penggunaan komputer. Berdasarkan suatu penelitian dari lembaga penelitian Nielsen pada Agustus 2009 sekitar 276.9 juta orang menggunakan e-mail di seluruh Amerika, beberapa negara Eropa, Australia dan Brazil meningkat sampai 20 persen dibanding tahun 2008. Para pekerja, ibu rumah tangga, manajer dan anak muda menggunakan internet untuk mengirim email, mencari data, bersosialisasi bahkan hingga bermain games.

Dalam bidang kesehatan komputer ini berperan penting karena penggunaan komputer dalam bidang kesehatan tidak hanya akan dirasakan manfaatnya oleh para pengguna tetapi juga oleh organisasi tersebut, dalam hal ini contohnya rumah sakit, puskesmas, klinik dan lain sebagainya. Perangkat ini secara tidak langsung dapat menolong jiwa manusia. Komputer digunakan untuk penyimpanan, pengolahan data administrasi rumah sakit, riset kedokteran, mendiagnosis penyakit, menemukan obat yang tepat dan menganalisis organ tubuh manusia bagian dalam yang sulit dilihat. Peranan komputer dalam bidang Kesehatan ada sangat banyak. Di bidang kesehatan peranan-peranan tersebut antara lain :

  1. Bidang administrasi

Adanya komputer dalam dunia administrasi sangat membantu saat penyimpanan, pengelompokan dan pengolahan data. Teknologi tidak hanya memudahkan dari sisi pasien dan tenaga medis saja akan tetapi ternyata juga membantu sisi penyedia layanan kesehatan. Dengan adanya teknologi, penyedia layanan menjadi lebih mudah menyimpan data-data penting milik pasien seperti rekam medis ataupun data penting lainnya. Penyedia layanan kesehatan dapat mencari dan menyimpan data kembali dengan sangat mudah.

Baca Juga : Tips Agar Data Obrolan Tetap Aman di Video Conference

  • Mempersingkat Waktu Tunggu Pasien

Selain memudahkan pasien dalam mengakses pelayanan, teknologi di bidang kesehatan dapat mempersingkat waktu tunggu dari pasien. Biasanya jika di rumah sakit kita harus mengantri hingga berjam-jam untuk mendapatkan pelayanan. Namun kini dengan adanya teknologi kita tidak perlu menunggu lama, bisa membuat janji secara online lalu konsultasi secara tatap muka di pelayanan kesehatan.

  • Memonitoring status pasien

Pasien yang sudah pernah datang berobat akan dengan mudah dilacak. Data-data personal pasien juga dengan mudah diketahui. Selain itu dokter ataupun perawat bisa melihat rekaman hasil periksa, keluhan dan riwayat penyakit sebelumnya yang pernah diderita oleh si pasien, tanggal kedatangan pasien terakhir kali berobat, record resep yang pernah digunakan.

  1. Bidang farmasi

Dalam bidang obat-obatan komputer ini juga berperan penting, contohnya adalah untuk merecord resep dan dosis serta menyimpan data harga obat-obatan. Selain itu komputer dalam bidang farmasi ini juga membantu untuk mengelompokkan bermacam-macam obat-obatan berdasarkan kegunaannya misalnya seeprti Panadol, Feminax, Ponstan adalah obat penahan rasa sakit.

  1. Mendiagnosa suatu penyakit

Dengan adanya komputer DNA yang sudah di rancang khusus, mendiagnosa suatu penyakit tidak lagi menjadi hal yang sulit. Untuk dapat melihat organ tubuh bagian dalam manusia ditemukan begitu banyak alat canggih. Contoh penggunaan sistem komputer untuk menganalisa organ tubuh :

  • System Computerized Axial Tomography (CAT) Untuk menggambar struktur otak dan mengambil gambar pada organ tubuh yang tidak bergerak dengan memakai sinar-X.
  • System Dynamic Spatial Reconstructor (DSR) Untuk melihat gambar dari berbagai sudut organ tubuh yang ada.
  • SPECT (Single Photon Emission Computer Tomography) Mempergunakan gas radiokatif untuk mendeteksi partikel-partikel pada tubuh yang ditampilkan dalam bentuk gambar.
  • PET (Position Emission Tomography) Sistem komputer yang menampilkan gambar yang mempergunakan isotop radioaktif.
  • NMR (Nuclear Magnetic Resonance) Teknik mendiagnosa dengan cara memagnetikkan nucleus dari atom hydrogen.
  • USG (Ultra Sonography) Memanfaatkan gelombang ultrasonik, gelombang suara yang mempunyai frekuensi tinggi (250 kHz – 2000 kHz) kemudian hasilnya ditampilkan pada layar monitor berupa gambar dua dimensi maupun tiga dimensi.

Baca Juga : Jual Aplikasi E-Learning Kampus – Smart Learning

  • Helical CT-SCAN alat untuk pemeriksaan organ tubuh secara komputerisasi, dengan potongan tranversal, coronal dan sagital, paling kecil jarak antara potongan adalah 3 mm.
  • Magnetic Resonance Imaging (MRI) alat untuk pemeriksaan organ tubuh secara komputerisasi dengan potongan tranversal, coronal dan sagita.
  1. Penelitian

Penelitian ilmiah dibidang kesehatan sangat bergantung pada penggunaan komputer. Komputer ini dapat memaksimalkan hasil dari penelitian karena dengan hal ini penelitian dapat di telusuri lebih dalam dan lebih mengetahui permasalahan lebih mendetail. Misalnya penelitian untuk mendeteksi mengenai bakteri atau virus baru, pendeteksian DNA dan lain sebagainya.

  1. Mencegah Penularan Penyakit

Selain mempermudah pasien dan pelayanan Kesehatan juga dapat mencegah penularan penyakit. Rumah sakit merupakan tempat di rawat dan dilakukannya berbagai tindakan bagi orang yang sedang sakit. Kemungkinan kuman penyebab penyakit yang bertebaran di area rumah sakit sangat memungkinkan pasien sehat tertular penyakit. Contohnya seperti saat ini. Kini kita sedang dilanda pandemi COVID-19. Penularannya yang sangat cepat tentunya membuat kita khawatir untuk bepergian ke luar rumah termasuk rumah sakit.(Ali)

Sukai/Like Fan Page Facebook Garuda Cyber Indonesia

Subscribe Channel Youtube Garuda Cyber Indonesia

Follow Instagram Garuda Cyber Indonesia

Chat Wa

Artikel Terpopuler

Definisi Struktur Kontrol Perulangan Dalam Pemrograman Dan Contohnya

Pada dasarnya perulangan pada pemrograman yang sama dengan perulangan bahasa pemrograman lainnya. Struktur kontrol perulangan yang dipakai memilki suatu fungsi dari program yang akan dijalankan secara berulang. Contohnya anda ingin membuat tampilan nama anda sebanyak 100 kali, tentu akan sangat lama jika anda menuliskan kode program secara dengan manual. Dengan struktur kontrol perulangan bisa menampilkan dengan nama sebanyak 100 kali...