Teknik Promosi Kampus Dalam Meningkat Mahasiswa Baru

Saat ini sangat kecil sekali presentasi penduduk Indonesia yang memiliki kesempatan untuk mengenyam pendidikan pada perguruan tinggi atau kampus. Sebagian besar siswa yang tamat dari SMA atau SMK merasa bingung setelah tamat sekolah harus kemana dan sebagian lainnya tidak ingin melanjutkan pendidikan mereka.

Hal yang menyebabkan itu semua bisa saja berupa faktor kurang tahunya para siswa mengenai pendidikan luar. Informasi mengenai kampus-kampus tertentu tidak mereka dapati begitu juga mengenai informasi cara untuk melanjutkan studi.

Meskipun demikian, hal itu tidak hanya menjadi faktor sebuah kampus atau perguruan tinggi tidak terisi penuh atau kekurangan mahasiswa. Persaingan yang ketat antara perguruan tinggipun bisa memicu minimnya mahasiswa yang mendaftar di kampus tertentu.

Karena saat ini jumlah perguruan tinggi kian harinya semakin meningkat dan setiap perguruan tinggi akan memamerkan potensi atau keunggulan yang dimilikinya. Setiap perguruan tinggi akan bersaing dengan menonjolkan segala aspek yang bisa menarik calon mahasiswa.

Selain itu, di Indonesia tentu saja kita sering mendengar istilah favorit. Perguruan tinggi favorit-lah yang banyak menjadi incaran, sehingganya keberadaan perguruan tinggi lainnya harus tahu bagaimana cara atau strategi yang baik dalam bersaing dengan si favorit tersebut sehingganya di tahun ajaran baru tidak sepi pendaftar.

Berikut ini beberapa teknik atau cara yang bisa dicoba oleh perguruan tinggi dalam mempromosikan kampusnya agar lebih dikenal oleh masyarakat.

  1. Memberikan Program Beasiswa

Biaya pendidikan adalah salah satu faktor yang menyebabkan kebanyakan anak yang tamat SMA tidak melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi. Besarnya anggapan bahwa butuh biaya yang tinggi untuk masuk perguruan tinggi juga satu faktor pemicu kurang minatnya. Program beasiswa bisa menjadi solusi yang bagus untuk kampus atau perguruan tinggi mencari bibit-bibit unggul yang bisa memajukan kampus dan negeri ke depannya.

  1. Kerja Sama dengan Bimbel

Di Indonesia saat ini banyak sekali siswa tingkat akhir yang mengikuti les pada sebuah tempat bimbingan belajar (bimbel). Dalam sebuah bimbel tentu saja memiliki siswa yang berasal dari berbagai sekolah, hal ini bisa dimanfaatkan oleh kampus untuk melakukan promosi di pusat bimbel agar menjangkau lebih luas lagi.

  1. Mengadakan Pameran

Pameran pendidikan bisa menjadi solusi untuk perguruan tinggi dalam membantu calon mahasiswa mendapatkan informasi seputar kampus. Calon mahasiswa biasanya merasa malas untuk mencari informasi tentang kampus karena letaknya yang saling berjauhan. Melalui pameran calon mahasiswa akan dapat langsung membanding kampus dan apalagi saat pameran tentu saja ada orang yang bisa ditanyai langsung mengenai informasi kampus tersebut.

  1. Program Khusus

Pada tingkatan SMK kita mengenal beberapa jurusan khusus seperti elektronika, farmasi dan jurusan lainnya. Jika perguruan tinggi menawarkan program khusus yang beda dari kampus lainnya hal ini mungkin akan lebih efektif menarik calon mahasiswa yang ingin mengejar fokus tersebut. perguruan tinggi sebaiknya bisa membaca peluang mengenai program yang ditawarkan banyak diminati orang.

  1. Promosi di Media

Sejak zaman dulu cara beriklan di media adalah sudah biasa dan bisa dikatakan adalah cara yang paling klasik. Meskipun demikian, beriklan melalui media masih cukup unggul dikarenakan jangkauannya luas hingga ke pelosok daerah. Distribusi pada media masa ini sudah terbangun sekian masa dan juga merupakan yang sangat gampang didapati oleh siapapun dari kalangan manapun. Bisa saja informasi sebuah kampus didapat dari sebuah koran yang tidak sengaja dibaca oleh orang tua calon mahasiswa atau melalui iklan di televisi atau radio.

  1. Tim Marketing

Meningkatkan jumlah mahasiswa juga bisa melalui tim marketing yang sudah berpengalaman di bidang marketing. Dengan tim yang berpengalaman tentu saja akan mampu lebih fokus dalam menjaring calon mahasiswa.

  1. Digital Branding

Selain tim marketing secara offline dan promosi melalui media offline meningkatkan jumlah mahasiswa juga bisa melalui online. Kampus atau perguruan tinggi harus membranding kampusnya secara online. Karena saat ini kita liat banyak dari kita menggunakan yang namanya gadget atau smartphone. Semua itu bisa mengakses internet, dengan digital branding tentu saja jangkauan promosi akan lebih luas. Sehingga calon mahasiswa yang tadinya tidak tahu mengenai kampus tersebut, dengan internet mereka lebih mengenal kampus tersebut. Digital branding akan membranding kampus sekaligus membantu orang yang jauh lebih mudah memperoleh informasi kampus tanpa harus datang ke lokasi.

 

#GarudaCyber23Juni

Sukai/Like Fan Page Facebook Garuda Cyber Indonesia

Subscribe Channel Youtube Garuda Cyber Indonesia

Follow Instagram Garuda Cyber Indonesia

Chat Wa

Artikel Terpopuler

Definisi Struktur Kontrol Perulangan Dalam Pemrograman Dan Contohnya

Pada dasarnya perulangan pada pemrograman yang sama dengan perulangan bahasa pemrograman lainnya. Struktur kontrol perulangan yang dipakai memilki suatu fungsi dari program yang akan dijalankan secara berulang. Contohnya anda ingin membuat tampilan nama anda sebanyak 100 kali, tentu akan sangat lama jika anda menuliskan kode program secara dengan manual. Dengan struktur kontrol perulangan bisa menampilkan dengan nama sebanyak 100 kali...