Aplikasi EDOM

Evaluasi Dosen Oleh Mahasiswa (EDOM)

Untuk meningkatkan mutu dan kualitas dari suatu perguruan tinggi, pihak pengelola harus melakukan evaluasi terhadap semua aspek yang ada di dalamnya. Mulai dari kualitas mengajar dosen, sampai kualitas sarana dan prasarana yang disediakan. Data evaluasi biasanya didapat melalui mahasiswa. Mahasiswa diminta untuk mengisi formulir evaluasi mengenai kualitas kinerja dosen, beserta fasilitas yang menunjang kegiatan belajar mereka. Hasil evaluasi ini akan dijadikan sebagai acuan oleh pihak pengelola dalam pengambilan keputusan. Melalui evaluasi ini juga pihak kampus bisa memperbaiki atau meningkatkan kualitas pelayanan mereka.

Evaluasi biasanya diadakan secara serentak pada setiap akhir semester. Ratusan atau bahkan ribuan kertas akan dibagikan kepada mahasiswa dan dikumpulkan kembali untuk didata hasilnya. Pelaksanaan evaluasi secara manual ini terbilang tidak efisien karena memerlukan waktu yang lama dalam prosesnya. Pihak pengelola harus melihat satu per satu formulir setiap mahasiswa untuk mengumpulkan hasil evaluasi. Belum lagi jumlah mahasiswa yang mengisi formulir tidaklah sedikit.

Selain itu, penggunaan kertas dalam pelaksanaan evaluasi memerlukan biaya yang tidak sedikit pula karena formulir harus dicetak terlebih dahulu. Kemungkinan kertas formulir tercecer juga membuat pelaksanaan evaluasi menggunakan kertas menjadi kurang aman.

Seiring berkembangnya zaman dan lahirnya teknologi yang semakin hari juga semakin canggih turut menuntut kinerja evaluasi dengan cepat. Karena itu pelaksanaan Evaluasi ini juga bisa dilakukan dengan komputerisasi atau online.

Garuda Cyber Indonesia menawarkan sebuah sistem baru dalam melakukan evaluasi terhadap kinerja dosen, yaitu sistem Evaluasi Dosen Oleh Mahasiswa (EDOM). Sistem ini akan membantu pihak pengelola kampus mengadakan evaluasi secara online.

Form evaluasi akan disebarkan melalui internet dan seluruh mahasiswa akan mengisi form tersebut secara online. Evaluasi dapat dilakukan dimanapun dan kapanpun selagi mahasiswa memiliki koneksi internet.

Proses penilaian akan dilakukan dengan cepat oleh sistem EDOM, sehingga pihak pengelola tidak perlu membaca form evaluasi satu per satu. Tingkat akurasi penilaian yang dihasilkan sistem juga sangat tinggi. Dengan menggunakan sistem ini, kesalahan penilaian dapat dihindari.

Pihak pengelola juga akan dimudahkan dalam membuat laporan hasil evaluasi. Sistem akan menghasilkan laporan dalam bentuk grafik berdasarkan dosen dan mata kuliah. Laporan dapat dibaca dan dipahami dengan mudah oleh dosen, sehingga tidak akan terjadi kesalah-pahaman. Selain itu, aplikasi akan memberikan laporan dengan cepat dan lengkap tentunya.

Seluruh data di dalam sistem EDOM tersimpan dengan rapi dan aman. Hasil evaluasi juga tidak bisa diakses sembarang orang. Hanya pimpinan dan guru yang bersangkutan yang dapat melihat hasil evaluasi tersebut.

Dengan memanfaatkan Aplikasi EDOM dari Garuda Cyber ini tentu saja akan memberikan ragam kemudahan untuk perguruan tinggi. Kampus akan dengan cepat mendapatkan hasil evaluasi atau penilaian dari mahasiswa tentang kinerja, serta sarana dan pra sarana kampus.

EDOM dari Garuda Cyber ini tidak hanya digunakan untuk menilai kualitas kampus atau perguruan tinggi saja. Aplikasi EDOM juga menyediakan layanan audit terhadap tugas akhir mahasiswa serta hasil KKN. Biasanya penilaian itu hanya dilakukan manual dengan kertas, kini pihak kampus tidak perlu khawatir lagi.

Dengan adanya aplikasi EDOM dari Garuda Cyber kampus akan lebih mudah melakukan penilaian dan hasilnya-pun akan lebih cepat dan tentu saja menghemat waktu dan kertas. Pihak kampus tidak perlu khawatir lagi, Garuda Cyber adalah mitra yang tepat menjadi konsultan IT kampus karena sudah dipercaya oleh beberapa kampus dan profesional di bidangnya.

 

 

Penulis : Eric

Sukai/Like Fan Page Facebook Garuda Cyber Indonesia

Subscribe Channel Youtube Garuda Cyber Indonesia

Follow Instagram Garuda Cyber Indonesia

Chat Wa

Artikel Terpopuler

Definisi Struktur Kontrol Perulangan Dalam Pemrograman Dan Contohnya

Pada dasarnya perulangan pada pemrograman yang sama dengan perulangan bahasa pemrograman lainnya. Struktur kontrol perulangan yang dipakai memilki suatu fungsi dari program yang akan dijalankan secara berulang. Contohnya anda ingin membuat tampilan nama anda sebanyak 100 kali, tentu akan sangat lama jika anda menuliskan kode program secara dengan manual. Dengan struktur kontrol perulangan bisa menampilkan dengan nama sebanyak 100 kali...